Dekan FK UI Menerima Kunjungan Pakar Bedah Plastik dari University of Michigan, Amerika Serikat
Jakarta, 26 Juni 2024 – Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FK UI), Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, Sp.PD-KGEH., MMB, menerima kunjungan dari pakar di bidang bedah plastik, Prof. Paul S. Cederna, MD, yang merupakan Robert Oneal Professor of Plastic Surgery, Chief of the Section of Plastic Surgery, dan Professor pada Department of Biomedical Engineering University of Michigan, Amerika Serikat. Kunjungan tersebut berlangsung pada hari Kamis, 20 Juni 2024, bertempat di Ruang Dekan, Kampus FK UI Salemba, Jakarta.
Turut hadir bersama dengan Prof. Paul S. Cederna, yaitu House Officer, Section of Plastic Surgery Post Doctoral Research Fellow, UMich Neuromuscular Lab. Widya Adidharma, MD; serta Director, Neuromuscular Lab dan Associate Editor, Muscle & Nerve, Associate Professor, Section of Plastic Surgery, Stephen W.P. Kemp, Ph.D.
Pertemuan tersebut membahas mengenai perkembangan riset Regenerative Peripheral Nerve Interface di Amerika Serikat yang diperkenalkan kepada sivitas akademika FK UI melalui acara UI x UMich Regenerative Peripheral Nerve Interface Symposium yang berlangsung pada tanggal 19-21 Juni 2024.
Hadir mendampingi Dekan FK UI dalam pertemuan tersebut, Staf Pengajar dari Program Studi Sp1 Ilmu Bedah Plastik Rekonstruksi dan Estetik FK UI, antara lain dr. Mohamad Rachadian Ramadan, BMedSc, Sp.B.P.R.E., Subsp.M.O.(K), MRBS; dr. Nandita Melati P, Sp.B.P.R.E., Subsp.L.B.L.(K); dr. Indri Aulia, Sp.B.P.R.E., Subsp.G.E.(K), MPd. Ked; dan dr. Vika Tania, Sp.B.P.R.E., Subsp.K.M.K.(K).
Dalam kunjungannya ke FK UI, Prof. Paul S. Cederna juga berkesempatan memberikan kuliah tamu pada tanggal 19 Juni 2024 di Teaching Theater lantai 6, IMERI FK UI. Kuliah yang bertajuk “Cyborg: Now is The Time” ini membahas perkembangan ilmu prostesis, rekonstruksi pasca amputasi, dan aspek klinis lainnya di Amerika Serikat. Peserta kuliah terdiri dari mahasiswa, dosen, dan peneliti FK UI.
Dekan FK UI menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas kunjungan serta kontribusi transfer pengetahuan yang diberikan oleh Prof. Paul S. Cederna dan tim. “Kunjungan ini tidak hanya mempererat hubungan antara FK UI dan University of Michigan, tetapi juga membuka peluang kolaborasi riset dan pengembangan teknologi medis yang lebih inovatif di masa mendatang,” ujar Dekan FK UI.
Sumber: fk.ui.ac.id